Yayasan Syekh Abdul Wahab Rokan yang saat ini dipimpin oleh Syekh Haji Ismail Royan, didirikan pada tanggal 21 November 1979 yang bertepatan dengan tanggal 1 Muharram 1400 H.
Jumat, 30 Juni 2023 | 11 Zulhijjah 1444 H | Dibaca : 581 Kali
Santri SMP Babussalam Antusias Laksanakan Manasik Haji
Senin, 26 Juni 2023 pagi, santri SMP Babussalam memulai lomba manasik haji 2023. Ini adalah sebuah kompetisi dan melibatkan semua santri kelas VII dan VIII.
Lomba digelar dalam kerangka kegiatan umum yang disebut Gema Idul Adha. "Ini merupakan program rutin tahunan bagi semua santri," ujar Kepala SMP Babussalam Ustadz H Khoirul Fajri Lc MH.
Dilanjutkan Ustadz Fajri, dalam kurikulum manasik haji menjadi mata pelajaran (mapel) praktik pondok.
Khusus untuk kelas IX (tahun akhir), manasik haji merupakan bagian dari ujian praktek yang harus diikuti dan tuntas nilainya. Dan akan dimasukkan ke dalam ketuntasan nilai mapel pondok.
"Ini juga menjadi bekal bagi santri untuk melaksanakan umroh atau ibadah haji nantinya," ungkap Ustadz Fajri lagi.(*