Yayasan Syekh Abdul Wahab Rokan yang saat ini dipimpin oleh Syekh Haji Ismail Royan, didirikan pada tanggal 21 November 1979 yang bertepatan dengan tanggal 1 Muharram 1400 H.
Jumat, 23 Februari 2024 | 13 Sya’ban 1445 H | Dibaca : 503 Kali
Tiga Santriwan Ponpes Babussalam Dipercaya Sebagai Penceramah Tentang Isra' Mi'raj
Ada yang berbeda dari peringatan Isra' Mi'raj di Pondok Pesantren Babussalam pada Rabu, 7 Februari 2024. Kegiatan berlangsung di Masjid Darussalam Pondok Pesantren Babussalam.
Biasanya ada ustadz yang selalu menjadi penceramah utama. Paling tidak dari kalangan internal.
Kali ini penceramahnya dari santri Ponpes Babussalam. Malah tak tanggung-tanggung sebab ada tiga santri yang tampil.
Merdeka adalah Emir Syakir Nasution santri kelas VII Excellent SMP Babussalam. Guna memberi semangat, Ustadz Muhammad Ali Siregar selaku protokol mengatakan Emir adalah ustadz kondang dari Sumatera Utara.
Kebetulan pula Emir memang santri Babussalam yang berasal dari Sumatera Utara.
Kedua adalah Firas Mudrika. Ia merupakan santri kelas X SMA Babussalam Pekanbaru. Karena ia orang Riau asal Kabupaten Kuantan Singingi, maka protokol pun menggelarinya ustadz kondang asal Kuansing.
Dan yang ketiga adalah santri kelas XII SMA Babussalam. Namanya M. Fajar Almunawwar.
Dia disebut Ustadz Muhammad Ali Siregar sebagai santri kondang asal pelalawan.
Mereka bertiga tampil dengan gaya masing-masing. Seperti Emir yang rileks namun disertai dengan sedikit gaya jenaka.
Sementara Firas dan Fajar tampil dengan gaya lugas. Langsung ke materi ceramah yang berisi tentang peristiwa istimewa dan luar biasa tersebut.(*)