Yayasan Syekh Abdul Wahab Rokan yang saat ini dipimpin oleh Syekh Haji Ismail Royan, didirikan pada tanggal 21 November 1979 yang bertepatan dengan tanggal 1 Muharram 1400 H.
Sabtu, 23 Maret 2024 | 13 Ramadhan 1445 H | Dibaca : 390 Kali
Empat Santri SMP Babussalam Pekanbaru Ikuti Lomba Tartil Nasional
Empat santri SMP Babussalam Pekanbaru mengikuti Lomba Tartil Nasional 2024. Lomba digelar secara daring dengan cara mengunggah video peserta ke kanal YouTube.
Mereka adalah Ahmad Afif Alfarizi (kelas 9.2), Wan Shelfa Riau Wita (kelas 8.3 Excellence Tahfiz), Zahrahtunnafi'ah (kelas 8.3 Excellence Tahfiz) dan Hamdani (kelas 7.1 Excellence Tahfiz).
"Alhamdulillah empat ananda kita mewakili SMP Babussalam untuk mengikuti Lomba Tartil Nasional. Mohon doa dan dukungan untuk mereka," ujar Ustadz H Khoirul Fajri Lc MH selaku Kepala SMP Babussalam.
Lomba yang ditaja oleh Indonesia Bisa Mengaji (IBM) Digital itu, melombakan tiga kategori. Untuk SD/MI sederajat membaca Surah Al-Fajr.
Untuk SMP/MTs sederajat membaca Surah Al-Muluk. Dan kategori SMA/MA sederajat membaca Surah Maryam.
Setiap peserta disyaratkan meng-upload video ke kanal YouTube IBM Digital. Masa upload dilakukan pada 6-9 Maret 2024.
Kemudian masa penjurian berlangsung pada 10-15 Maret 2024. Dan pengumuman dilakukan pada 20 Maret 2024.
Ucapan terima kasih juga disampaikan pada Ustazah Annisa Sundari. Beliau turut membantu untuk proses perekaman dan bagian dokumentasi para santri yang ikut lomba.
"Dan semoga anak-anak kita mendapatkan hasil terbaik," harap Ustadz Khoirul Fajri. (*)