Yayasan Syekh Abdul Wahab Rokan yang saat ini dipimpin oleh Syekh Haji Ismail Royan, didirikan pada tanggal 21 November 1979 yang bertepatan dengan tanggal 1 Muharram 1400 H.
Sabtu, 26 April 2025 | 27 Syawwal 1446 H | Dibaca : 10 Kali
Idul Fitri Waktu Yang Tepat Untuk Saling Memaafkan
Redaksi
Reporter
Kepala SMP Babussalam Pekanbaru, Ustadz H Khoirul Fajri Lc MH mengatakan pentingnya saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi antarsesama. Apalagi di momen bulan Syawal 1446 H setelah umat melewati ujian fisik dan keimanan selama puasa Ramadhan.
Oleh karena itu lahirlah kegiatan yang diberi nama Halal Bi Halal, yang menjadi tradisi khas muslim Indonesia.
"Momen Idul Fitri adalah waktu yang tepat untuk saling memaafkan dan melupakan segala khilaf dan salah. Kegiatan halal bi halal ini menjadi wadah bagi kita semua untuk kembali menjalin persaudaraan yang lebih erat," ujar beliau.
Hal itu disampaikan beliau dalam giat rutin pekanan SMP Babussalam yakni Jumat Mubarokah pada tanggal 17 April 2025. Ini merupakan kegiatan perdana usai para santri libur panjang.
Kegiatan Jumat Mubarokah menjadi agenda rutin sekolah sebagai upaya untuk meningkatkan nilai-nilai keagamaan dan mempererat ukhuwah islamiyah di lingkungan SMP Babussalam.
Acara dilaksanakan di pendopo sekolah dengan agenda pembacaan Surah Al-Waqiah, sholawat, dan pengarahan dari kepala sekolah.
Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WIB ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf SMP Babussalam. Suasana khidmat terasa saat lantunan ayat suci Al-Quran menggema di pendopo sekolah. Pembacaan Surah Al-Waqiah dipimpin oleh salah seorang siswa yang memiliki suara merdu.
Setelah pembacaan Al-Quran, kegiatan dilanjutkan dengan bersholawat bersama. Lantunan sholawat menambah syahdu suasana pagi yang penuh berkah ini. Para siswa dan guru tampak khusyuk melantunkan pujian kepada Nabi Muhammad SAW.(*)