Yayasan Syekh Abdul Wahab Rokan yang saat ini dipimpin oleh Syekh Haji Ismail Royan, didirikan pada tanggal 21 November 1979 yang bertepatan dengan tanggal 1 Muharram 1400 H.
Senin, 19 Juni 2023 | 30 Zulqaidah 1444 H | Dibaca : 608 Kali
Isak Tangis di Hari Kekeluargaan, Simbol Indahnya Persahabatan Santri
Suasana haru sepertinya tak bisa dibendung. Para santri putra putri, wali santri dan para guru tak kuasa menahan.
Mata berkaca-kaca. Air mata yang menetes pelan. Sesunggukan. Jari jemari yang menyeka wajah.
Semua tersaji di ujung acara. Ketika puluhan santri SD Babussalam mengakhiri kebersamaannya, Sabtu, 3 Juni 2023.
Hari itu dilangsungkan Khataman dan Hari Kekeluargaan Santri Kelas VI SD Babussalam. Bertempat di aula lantai tiga gedung SD Babussalam.
Dua kegiatan dilangsungkan bersamaan. Lantaran pada saat mereka kelas V, tidak bisa menggelar acara khataman. Masih terhadang aturan pandemi Covid-19.
Suasana kebatinan tersebut mengalir begitu saja. Bukan hasil rekayasa. Enam tahun kebersamaan mereka, enam hari dalam sepekan, telah menghadirkan jalinan persahabatan erat di antara para santri.
Kedekatan terjalin pula dengan majelis guru. Termasuk majelis guru dengan wali santri.
Tentu ini akan menjadi kenangan indah bagi mereka satu waktu nanti. Sekaligus menjadi tali penaut persahabatan yang langgeng di masa hadapan. Insya Allah.(*)