Yayasan Syekh Abdul Wahab Rokan yang saat ini dipimpin oleh Syekh Haji Ismail Royan, didirikan pada tanggal 21 November 1979 yang bertepatan dengan tanggal 1 Muharram 1400 H.
Sabtu, 15 Maret 2025 | 15 Ramadhan 1446 H | Dibaca : 9 Kali
Murid TK Babussalam Pekanbaru Berbagi Takjil Untuk Berbuka Puasa
Redaksi
Reporter
Anak-anak Raudhatul Athfal atau TK Babussalam Pekanbaru melakukan kegiatan bersama berbagi takjil untuk berbuka puasa.
Kegiatan tersebut berlangsung pada Jumat, 14 Maret 2025. Lokasinya di pinggir Jalan HR Subrantas, Panam, tepatnya di depan Pondok Pesantren Babussalam.
Dalam berbagi takjil para santri TK didampingi oleh orang tua beserta guru mereka. Anak-anak pun terlihat antusias melakukan berbagi tersebut. Sementara sasaran penerima adalah warga yang kebanyakan pengendara sepeda motor.
Dijelaskan Ustazah H Dwi Indril Agustina SPd selaku Kepala TK Babussalam, ada beberapa nilai kebaikan yang diajarkan dari kegiatan tersebut. Antara lain sikap empati, dan menumbuhkan kepedulian sosial pada sesama.
"Juga mengenalkan dan mengajak lingkungan untuk bersedekah. Melatih anak-anak berkomunikasi serta beradaptasi dengan orang yang baru ditemui," imbuh Ustazah Ewik, panggilan beliau.(*)